KONASPI X di UNIMA tanggal 11-13 Oktober 2022 mengamanatkan UNESA sebagai tuan rumah penyelenggaraan KONASPI XI tahun 2024. Tahun 2024 merupakan momentum peralihan estafet pembangunan nasional menuju Indonesia EMAS (Era Masyarakat Adil Sejahtera) 2045. Sehingga diperlukan masukan kebijakan bidang pendidikan kepada pemerintah. Adapun tema KONASPI XI UNESA adalah “Terwujudnya Indonesia EMAS membutuhkan SDM Unggul”. Sehingga diperlukan penyiapan SDM unggul diperlukan sistem pendidikan yang transformatif dan adaptif dengan perkembangan abad 21. KONASPI XI merupakan momentum strategis bagi LPTK untuk berkontribusi bagi penyiapan SDM Unggul menuju Indonesia EMAS melalui bidang pendidikan.
Konaspi bertujuan untuk memberikan rekomendasi strategis pembangunan pendidikan nasional menuju Indonesia EMAS (Era Masyarakat Adil Sejahtera), menyepakati point-point strategis untuk pengembangan LPTK yang kontributif bagi pembangunan nasional, membahas peluang dan tantangan perubahan pendidikan di era digital yang perlu disikapi LPTK, membahas perubahan undang-undang sistem Pendidikan Nasional, membahas kebijakan dan implementasi Merdeka Belajar khususnya di LPTK, membahas revitalisasi LPTK, membahas transformasi guru di abad 21: PPG, distribusi guru, pembinaan guru, standarisasi guru di ASEAN, dll.
Bertempat di Gedung LPMPP
Bertempat di Fakultas Ekonomi pukul 09:00 WITA
Pukul 09.30 WITA bertempat di Gedung LPPM Ruang Sidang Lt. 2
Lokasi bertempat di Rektorat UNG