KKN Infrastruktur oleh Universitas Negeri Gorontalo di Desa Mohiyolo Kecamatan Asparaga menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) yang diselenggarakan dalam 3 kali pertemuan. FGD awal diadakan tanggal 21 Agustus 2024 membahas Identifikasi Masalah dan Analisis Potensi (IMAP) atas hasil survei mahasiswa. FGD kedua pada tanggal 18 September 2024 membahas pemaparan solusi dari permasalahan di FGD 1 dan membentuk Kelompok Pemeliharaan dan Pemanfaatan (KPP), dan pada FGD 3 dilakukan pelantikan KPP dan pemaparan Rencana Kerja Masyarakat (RKM).
"Pemerintah desa dan masyarakat apresiasi dan mendukung hasil survei yang kami dapatkan dari lapangan. Mereka merespon positif karena membantu pemerintah desa dalam pengelolaan sampah dan pemanfaatan lahan pekarangan dan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)" Ujar Sri Wahyuni Katili, mahasiswi Koordinator Desa Mohiyolo.
"Selain FGD, mahasiswa membuat program tambahan seperti kegiatan sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) bagi siswa SD Negeri 2 dan SMP 2 Satu Atap (Satap) Asparaga, edukasi mengenai seks bebas, bahaya miras dan narkoba, pembuatan dapur hidup (green house), serta pembuatan tapal batas desa. Mahasiswa juga membuat KPP (Kelompok Pemeliharaan dan Pemanfaatan) Dasawisma, kegiatan Mohiyolo Competition, lomba mini soccer, lomba tarian dan fashion show" Terang mahasiswi yang sehari-harinya akrab dipanggil Iyun.
Untuk siswa SD Negeri 2 Satap Asparaga, mahasiswa KKN mengangkat tema ‘Menjaga kesehatan dan kebersihan di lingkungan sekolah’, sedangkan untuk kegiatan sosialisasi di SMP 2 SATAP Asparaga, diangkat tema ‘Edukasi seks bebas, bahaya miras dan narkoba bagi remaja’. Sosialisasi PHBS dimaksudkan agar para siswa-siswi memperoleh informasi tentang perilaku hidup bersih dan sehat, tidak hanya di lingkungan sekolah, tapi juga di lingkungan keluarga para siswa.
Bertempat di Gedung LPMPP
Bertempat di Fakultas Ekonomi pukul 09:00 WITA
Pukul 09.30 WITA bertempat di Gedung LPPM Ruang Sidang Lt. 2
Lokasi bertempat di Rektorat UNG