Sosialisasi KKN Kebangsaan XI

Oleh: Chalid Luneto . 10 Juli 2023 . 17:02:47

 

Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiwaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi mengadakan Sosialisasi KKN Kebangsaan ke-XI Tahun 2023 melalui daring zoom meeting pada bulan April 2023 kemarin. Selanjutnya sosialisasi detil awal pembekalan dilakukan oleh Dosen Pembimbing Lapangan dari Universitas Tanjungpura dengan masing-masing mahasiswa peserta KKN Kebangsaan.

Wilayah Kalimantan Barat termasuk salah satu propinsi di Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara asing, yaitu dengan Negara Bagian Serawak, Malaysia Timur. Bahkan dengan posisi ini, maka daerah Kalimantan Barat kini merupakan satu-satunya propinsi di Indonesia yang secara resmi telah mempunyai akses jalan darat untuk masuk dan keluar dari negara asing. Hal ini dapat terjadi karena antara Kalbar dan Sarawak telah terbuka jalan darat antar negara Pontianak - Entikong - Kuching (Sarawak, Malaysia) sepanjang sekitar 400 km dan dapat ditempuh sekitar enam sampai delapan jam perjalanan.  

Koordinator Kemahasiswaan Belmawa Kemendikbud RI, Sukino S.Pd, M.A.P menyampaikan terima kasih kepada pimpinan Universitas Tanjungpura (Untan) dan segenap panitia pelaksaaan KKN Kebangsaan Ke-XI atas kesediaan untuk menjadi tuan rumah dan mempersiapkan terkait pelaksanaan KKN Kebangsaan ke-XI tahun 2023. “Tema KKN Kebangsaan yang di usung kali ini baik sekali karena kita menginginkan NKRI utuh bersatu dan maju bersama untuk mewujudkan cita-cita dari bangsa ini,” ujarnya. Ia berharap kehadiran kehadiran mahasiswa di perbatasan menjadi akselator kemajuan daerah perbatasan.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan merupakan kegiatan intrakurikuler perguruan tinggi yang memadukan dharma pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat sekaligus dalam satu kegiatan.

Rektor Untan Prof. Dr. Garuda Wiko, S.H., M.Si mengatakan ada dua kabupaten lokasi penyelenggaraan KKN Kebangsaan, yaitu Kabupaten Sambas dan Kabupaten Bengkayang. Kedua kabupaten tersebut dimaksud terletak di daerah perbatasan dengan negara tetangga, Malaysia “Program KKN Kebangsaan dimaksudkan agar mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang didapatnya di perguruan tinggi, mengembangkan soft skills, mematangkan kepribadian guna menumbuhkan jiwa kebangsaan atau cinta tanah air, serta rasa percaya diri dalam mempersiapkan diri menghadapi realitas kehidupan sosial kemasyarakatan, belajar bersama masyarakat, dan turut memberdayakan masyarakat di lokasi kegiatan,” tuturnya.

 

 

 

Agenda

3 April 2024

Seminar Proposal Penelitian dan Pengabdian Fakultas Ekonomi

Bertempat di Fakultas Ekonomi pukul 09:00 WITA

22 Maret 2024

Pertemuan LPPM dan Pengusul DRTPM 2024

Pukul 09.30 WITA bertempat di Gedung LPPM Ruang Sidang Lt. 2

19 Maret 2024

Pembekalan Mahasiswa MBKM Terintegrasi KKN Program Lingkar Tambang Pohuwato 2024

Lokasi bertempat di Rektorat UNG

18 Maret 2024

Sosialisasi Panduan Riset Akselerasi Kolaborasi Perguruan Tinggi Universitas Negeri Gorontalo

Pukul 09:00 WITA via Zoom meeting