Pengumuman Hasil Seleksi Calon Reviewer/ Reviewer Dewan Pendidikan Tinggi

Oleh: Cindra Zakaria . 28 Oktober 2022 . 14:01:32

Panitia rekrutmen reviewer Dewan Pendidikan Tinggi (DPT) telah menerima peserta yang mendaftar sebagai calon reviewer DPT dan telah melakukan rangkaian seleksi yang terdiri atas seleksi administrasi, tes pengetahuan dasar pendidikan tinggi, tes psikologi, dan workshop calon reviewer.

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) dan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Diksi) menyatakan bahwa sebanyak 254 orang memenuhi kualifikasi sebagai tim reviewer Dewan Pendidikan Tinggi dengan daftar nama sebagaimana tercantum disini.

LPPM UNG mengucapkan selamat kepada Zul Fikar Ahmad, S.Kep. M.Kes yang berhasil menjadi Reviewer Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.

 

 

 

Sumber : DIKTI RISTEK KEMDIKBUD

Agenda

6 - 7 Mei 2024

Workshop Peningkatan Kualitas Jurnal Terakreditasi Nasional Menuju Internasional

Bertempat di Gedung LPMPP

3 April 2024

Seminar Proposal Penelitian dan Pengabdian Fakultas Ekonomi

Bertempat di Fakultas Ekonomi pukul 09:00 WITA

22 Maret 2024

Pertemuan LPPM dan Pengusul DRTPM 2024

Pukul 09.30 WITA bertempat di Gedung LPPM Ruang Sidang Lt. 2

19 Maret 2024

Pembekalan Mahasiswa MBKM Terintegrasi KKN Program Lingkar Tambang Pohuwato 2024

Lokasi bertempat di Rektorat UNG