Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Gorontalo menerima kunjungan Kerja Deputi Bidang Riset dan Inovasi Daerah BRIN di Aula Lantai II Gedung LPPM UNG pada Kamis (2/11). Sekretaris LPPM Prof. Dr. Lanto Ningrayati Amali, S.Kom, M.Kom menerima langsung kunjungan tersebut didampingi oleh para Kepala Pusat Studi dan Dosen Peneliti.
Kunjungan Tim dari BRIDA ke UNG ini serangkaian dengan kunjungan kerja mereka di Provinsi Gorontalo selama 2 hari dalam rangka koordinasi membangun ekosistem riset dan inovasi di Gorontalo.
Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) merupakan entitas baru, unit di bawah Pemerintah Daerah. Pembentukan dan programnya dikoordinasikan dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Kehadiran BRIDA diharapkan menjadi pengungkit pertumbuhan ekonomi, organisator, dan kolaborator untuk memecahkan permasalahan berbasis riset.
BRIDA sudah terbentuk di beberapa daerah di Indonesia. Di Gorontalo, BRIDA belum terbentuk. BRIDA perlu dibentuk di setiap provinsi dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia sebab setiap daerah mempunyai bermacam keunggulan yang ingin dimaksimalkan nilai pemanfaatannya dan setiap daerah memiliki berbagai permasalahan dan tantangan yang tidak sama yang harus diselesaikan. Peran BRIDA penting dalam mengkoordinasikan pelaksanaan kegiatan riset dan inovasi oleh seluruh perangkat daerah dan pemangku kepentingan lainnya.
Bertempat di Gedung LPMPP
Bertempat di Fakultas Ekonomi pukul 09:00 WITA
Pukul 09.30 WITA bertempat di Gedung LPPM Ruang Sidang Lt. 2
Lokasi bertempat di Rektorat UNG